JERITAN HATI MASYARAKAT YANG TERAMPAS HAK HAK MEREKA.
Lihatlah kami yang sendiri
Tersisih karena janji janji
Diatas bumi kita sendiri,kita menangis.
Akankah ada perubahan
Masihkah ada keadilan
dibawah langit hangat mentari,
Kita kedinginan
Sampai kapankah ini terjadi?
Semua karena korupsi!
Bangkitlah negeriku
Hapuskan penderitaan ini
Izinkan kami menikmati
Indahnya bumi sendiri
Bangunlah negeriku
Hilangkan penderitaan ini
Biarkan kami menikmati
Hangatnya rumah sendiri
Mungkin masih ada harapan,jika mereka sadar korupsi bisa membunuh diri sendiri.
Lihatlah senyum senyum kecil yang tak berdosa,para korban korupsi tak mampu berdiri diatas kaki sendiri.
Akankah anak cucu kita harus merasakan penderitaan seperti ini.
Sampai kapankah ini semua berakhir.
Sampai kapankah?
Look at us who are alone set apart by promises on our own earth, we cry. Will there be a change, is there still a justice under the warm sun, we are cold. How long it will happen? These are because of corruption! Rise up my country, remove this misery, allow us enjoy how beautiful our own earth is, get up my country, lose this misery, let us enjoy how warm our own home is, maybe there is still a hope, if they realize corruption can kill themselves. Look at the innocent little smiles, the victims of corruption are not able to stand on their own feet. Will our posterity have to feel this kind of misery. How long these will end. How long?